Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2015

Resep Combro ( Combro Recipe )

Gambar
Penganan ini terbuat dari singkong yang di parut kemudian di tambahkan garam, lalu di beri isian tumisan oncom yang pedas. Saya kurang tau dari mana penganan ini berasal, tetapi sempat beberapa kali membuat combro dengan isian oncom dan variasi isian lainnya yang saya gunakan adalah tempe yang di cacah halus dan tentunya tidak mengurangi kelezatan combro itu sendiri. Rasa gurih dari oncom atau tempe yang pedas sangat cocok di padukan dengan singkong. Di makan ketika hangat sangat menggugah selera, ditemani secangkir teh di pagi hari ataupun sore hari. Penasaran ? Ayo, saya bagikan kembali bahan berikut cara membuatnya ya... Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan - bahan : 1 kg singkong, di kupas dan dibersihkan lalu di parut 1 sdm tepung terigu 1 sdm tepung sagu 6 buah oncom 5 butir bawang merah 3 siung bawang putih 15 buah cabe rawit 4 buah cabe merah 1 genggam daun kemangi 4 sdt garam 2 sdt gula pasir Minyak secukupnya Bahan - bahan yang di gunakan untuk isian combro Cara Membuatnya

Resep Bolu Chiffon ( Chiffon Cake Recipe )

Gambar
Untuk teman minum teh atau kopi, camilan yang satu ini memang cocok. Tinggal di sesuaikan dengan selera masing-masing. Dan ketika membuat bolu yang satu ini saya senangnya bukan main karena ternyata bolunya benar-benar mengembang dan lembut. Tentunya sebanding dong dengan upaya saya ketika melakukan pengocokan dalam waktu yang cukup lama dan cukup membuat tangan ini pegal linu :D Untuk tekstur berhasil, hanya saja bagian permukaan kue tampak kelihatan sedikit gosong akibat saya yang kelupaan kalau di dapur sedang ada proyek membuat bolu :)  So far so good lah hehehe :), yup berikut resep dan cara membuatnya saya bagikan untuk bunda ya... Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan - bahan : 8 butir telur ayam 300 gram mentega 300 gram gula pasir 250 gram tepung terigu 50 gram tepung maizena 1/2 kaleng susu kental manis 1 sdt ovalet Coklat bubuk secukupnya Cara Membuatnya : Pisahkan kuning dan putih dari 8 butir telur ayam, lalu campurkan 100 gram gula pasir ke dalam putih telur dan sisihka

Resep Biskuit Coklat Kacang ( Peanut Chocolate Biscuit Recipe )

Gambar
Membuat kue coklat berikut ini termasuk mudah dan praktis, anda pun bisa membuatnya di dapur. Teksturnya hampir menyerupai biskuit coklat, menyimpannya juga sebaiknya di dalam toples kedap udara agar kerenyahan kuenya tetap terjaga.  Karena kue berbahan dasar coklat merupakan salah satu camilan favorit, jadi tidak perlu waktu lama untuk menikmatinya. Berikut resepnya saya bagikan untuk anda.. Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan - bahan : 450 gram tepung terigu 400 gram mentega 2 butir kuning telur 250 gram gula halus 30 gram coklat bubuk 4 sdm susu bubuk 2 sdm tepung maizena 1 sdm baking soda 150 gram kacang tanah, di goreng lalu di hancurkan Cara membuatnya : Kocok 400 gram mentega hingga halus dan mengembang bersama 250 gram gula halus Masukkan 2 butir kuning telur satu persatu sambil terus di kocok hingga mengembang dan tercampur rata, matikan mixer Tambahkan 450 gram tepung terigu, 30 gram coklat bubuk, 2 sdm tepung maizena, 4 sdm susu bubuk dan 150 gram kacang tanah kemudian a

Resep Kue Kacang Tanah atau Skippy ( Peanuts Cookies Recipe or Skippy )

Gambar
Resep berikut sangat mudah di praktekkan di dapur kecil bunda, tidak perlu waktu yang lama untuk menyiapkannya. Ditambah lagi dengan bahan-bahan yang mudah didapat, menggunakan bahan yang tidak terlalu banyak dan sederhana. Banyak yang bilang kue kering yang satu ini adalah kue kering yang klasik, berbahan dasar kacang tanah. Tidak memerlukan telur dan mentega di dalamnya. Siapapun bisa membuatnya, bahkan untuk anda yang belum pernah masak sekalipun bisa belajar untuk membuatnya, benar-benar mudah dan praktis. Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan - bahan : 400 gram tepung terigu 350 gram kacang tanah 200 gram gula halus 3/4 gelas minyak sayur 1 sdt garam halus Cara membuatnya : Goreng 350 gram kacang tanah hingga matang, angkat dan tiriskan sampai kacang tidak lagi berminyak Kemudian haluskan kacang menggunakan blender sedikit demi sedikit sampai kacang benar-benar halus, sisihkan Masukkan 350 gram kacang tanah yang sudah dihaluskan ke dalam wadah yang besar, tambahkan 200 gram gula

Resep Kue Kering Bangkit ( Bangkit Cookies or Sago Cookies )

Gambar
Kue kering berikut termasuk kue kering yang mudah di buatnya dan merupakan kue kering dari generasi ke generasi selain nastar. Salah satunya di keluarga kami, ketika saya kecil kue kering ini menjadi salah satu favorit ayah yang tidak pernah absen memenuhi toples-toples yang ada di atas meja tamu ketika menjelang hari raya Idul Fitri dan Idul Adha. Karena teringat masa kecil inilah saya ingin kembali mengulang kenangan tersebut, tetapi bedanya kalau sekarang saya langsung membuatnya di dapur saya sendiri berdasarkan resep yang ada. Yuk, kita buat bunda... Kue kering Bangkit Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan - bahan : 500 gram sagu 250 gram gula halus 2 butir kuning telur 200 ml santan kental 5 lembar daun pandan Cara Membuatnya : Sangrai 500 gram sagu bersama 5 lembar daun pandan hingga sagu mengeluarkan aroma pandan atau daun pandan berubah menjadi kering, angkat dan dinginkan Kocok 2 butir kuning telur bersama 250 gram gula halus Tambahkan sagu sedikit demi sedikit bergantian d

Resep Bubur Ayam Sederhana ( Simple Chicken Porridge Recipe )

Gambar
Bubur ayam yang satu ini sangat cocok untuk di santap pagi, siang atau malam. Tekstur nya yang lembut menjadikan perut terasa nyaman, ditambah dengan rasa gurih dari kuahnya semakin membuat bubur ini mantap untuk di coba.  Salah satu kendala untuk membuat bubur ini adalah proses dalam memasak bubur yang cukup lama sampai beras yang di gunakan benar-benar menjadi lembut, tetapi itu semua tidak sebanding dengan rasanya. Akhirnya saatnya menyantap bubur ayam buatan sendiri nih, ditemani dengan teh hangat menjadi hidangan yang satu ini semakin mantap rasanya... yuk bunda, berikut resepnya saya bagikan untuk anda Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan bubur : 250 gram beras 2 liter air  2 lembar daun salam 3 sdt garam halus  Bahan Kuah : 600 gram ayam bagian dada 1 liter air 2 batang serai, dikeprak 1 cm jahe, dikeprak 1 cm lengkuas, dikeprak Bahan Bumbu yang di haluskan : 5 buah bawang putih 7 buah bawang merah 1 sdt ketumbar 1 sdt merica 1 cm kunyit 2 buah kemiri 1/2 sdt kayu manis bubuk

Resep Sambal Tomat ( Spicy Tomato Sauce Recipe )

Gambar
Sesekali menyantap sambal ketika bulan ramadhan memang menjadi tantangan tersendiri, tetapi sambal bisa menjadi pemicu untuk menambah selera makan. Karena biasanya ketika berpuasa, seringkali kita merasa kurang bernafsu menyantap hidangan nasi yang telah tersedia. Termasuk di keluarga saya, ketika berbuka yang terjadi segala jenis makanan yang bersantan sudah terhidang di meja. Terkadang mulai dari takjil sampai hidangan utama pun semuanya menu dengan bahan utama memakai santan di dalamnya. Boleh lah ya sekali-sekali menyantap sambal tomat bersama lalapan sayuran dan ikan goreng bumbu rempah , hmmm... sepertinya cocok membakar sedikit kalori yang di timbun oleh santan tadi. Rasa pedas sambal tomatnya yang nendang membuat nafsu makan bertambah. Yup, ayo bunda berikut resep sambal tomat andalan saya :D Sambal tomat siap disantap bersama lalapan sayuran dan lauk ikan goreng bumbu rempah... Yummy Berikut bahan dan cara membuatnya Bahan-bahan : 100 gram cabe merah 30 gram ikan teri 4 buah t