Resep Soto Ayam Lamongan
Hallo sahabat Neti Recipes. Ketika liburan dan kondisi cuaca yang mendung cenderung hujan terus seperti ini, sepertinya asyik ya menyantap hidangan yang hangat, pedas dan segar. Mau tahu hidangan kita kali ini apa ?
Meskipun kaldu atau kuahnya berasal dari daging ayam yang di rebus, tetapi hidangan yang satu ini tetap menjadi salah satu favorit keluarga.
Kuahnya bening dengan rasanya yang ringan, segar dan tidak bikin eneg. Boleh di tambahkan jeruk kunci dan kecap manis sesuai selera, yang pastinya tidak akan merubah rasanya yang wuuenaak tenan hehehe ^_^
Iya,, hidangan kali ini adalah Soto Ayam Lamongan. Sudah banyak resep soto ayam lamongan yang bersliweran ya, tinggal pilih salah satu resep yang KLIK di hatimu dan cocok dengan lidahmu,,, ciieee yang Klik ^_^
Yang pastinya soto ayam lamongan ini sangat di sukai hampir setiap orang. Juga termasuk salah satu masakan khas tradisional Indonesia lhoo..
Termasuk saya, suka sekali dengan jenis soto yang satu ini. Sering juga membuatnya di rumah, di santap tanpa nasi atau di temani nasi pokoknya rasanya tetep poolll uennakknya ^_^
Cara membuatnya mudah, meskipun bahan dan bumbu-bumbunya terlihat banyak. Terbayar deh ketika sudah menyantap serta menyeruput kuah sotonya. Pokoknya harus di coba di rumah ya..
Oya,, soto ayam lamongan ala saya ini mungkin sedikit berbeda dari soto ayam lamongan yang lainnya, hanya dari tekniknya saja. Untuk bahan serta bumbu-bumbunya tetap sama kok,,, lanjut di baca saja ya ^_^
Iya Soto Ayam Lamongan yang saya buat kali ini bumbu halusnya tidak di tumis terlebih dahulu, tetapi langsung di masukkan ke dalam kuah kaldu rebusan ayam.
Aslinya bumbunya itu harus di tumis hingga benar-benar harum, tapi terlalu berminyak menurut saya. Kuah kaldu ayam tersebut juga akan sedikit berminyak karena lemak dari ayam itu sendiri.
Hmm,, tetapi hal ini jangan di jadikan perdebatan ya, di sesuaikan dengan selera masing-masing saja karena untuk rasa tetap maknyooss kok hehehe ^_^
Untuk ayam lebih bagus menggunakan ayam kampung yang dagingnya lebih manis, gurih serta sedikit lemaknya. Saya memakai ayam negeri biasa, di karenakan di pasar tradisional di dekat rumah, yang jual ayam kampung sangat sedikit sekali dan hampir tidak ada kalau tidak pesan terlebih dahulu ^_^
Dan juga Soto ayam lamongan saya tidak memakai koya, yaitu kerupuk udang dan bawang putih yang di goreng lalu di haluskan untuk taburan diatas soto ayam lamongan. Dan potongan telur rebus.
Kalau teman-teman mau bisa memakai koya dan ayam kampung untuk soto ayam lamongan, insyaAllah hasilnya pasti lebih endess ^_^ Selamat berkreasi. So, Enjoy Your Cooking Mom :D
Meskipun kaldu atau kuahnya berasal dari daging ayam yang di rebus, tetapi hidangan yang satu ini tetap menjadi salah satu favorit keluarga.
Kuahnya bening dengan rasanya yang ringan, segar dan tidak bikin eneg. Boleh di tambahkan jeruk kunci dan kecap manis sesuai selera, yang pastinya tidak akan merubah rasanya yang wuuenaak tenan hehehe ^_^
Iya,, hidangan kali ini adalah Soto Ayam Lamongan. Sudah banyak resep soto ayam lamongan yang bersliweran ya, tinggal pilih salah satu resep yang KLIK di hatimu dan cocok dengan lidahmu,,, ciieee yang Klik ^_^
Yang pastinya soto ayam lamongan ini sangat di sukai hampir setiap orang. Juga termasuk salah satu masakan khas tradisional Indonesia lhoo..
Termasuk saya, suka sekali dengan jenis soto yang satu ini. Sering juga membuatnya di rumah, di santap tanpa nasi atau di temani nasi pokoknya rasanya tetep poolll uennakknya ^_^
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan
Jadi Resep Soto Ayam Lamongan yang ini hanya resep soto lamongan ala neti recipes, diantara sekian banyak resep-resep soto lamongan yang ada ya ^_^Cara membuatnya mudah, meskipun bahan dan bumbu-bumbunya terlihat banyak. Terbayar deh ketika sudah menyantap serta menyeruput kuah sotonya. Pokoknya harus di coba di rumah ya..
Oya,, soto ayam lamongan ala saya ini mungkin sedikit berbeda dari soto ayam lamongan yang lainnya, hanya dari tekniknya saja. Untuk bahan serta bumbu-bumbunya tetap sama kok,,, lanjut di baca saja ya ^_^
Baca Juga : Resep Pindang Daging Sayuran
Bahan Untuk Membuat Soto Ayam Lamongan :
- 1 kg ayam, potong sesuai selera
- 800 ml air untuk kuah soto
- 4 cm lengkuas
- 3 batang serai
- 2 atau 3 sendok makan garam halus
- 2 sendok makan gula pasir
Bumbu Soto yang dihaluskan :
- 10 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 4 cm kunyit
- 4 cm jahe
- 4 butir kemiri
- 2 sendok teh ketumbar
- 5 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 3 batang serai
Bahan Sambal Soto Ayam Lamongan :
- 15 buah cabai merah
- 1 siung bawang putih
- Sejumput garam
Bahan Pelengkap Soto Ayam Lamongan :
- Bihun
- 5 batang daun bawang, potong kasar
- Kol atau kubis, iris tipis
- Tomat, iris tipis
- Taoge atau kecambah, di rebus
- Seledri, iris tipis
- Bawang goreng
- Jeruk kunci
- Kecap manis sesuai selera
Tonton Video Cara Membuat Soto Ayam Lamongan
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan
- Rebus 1 kg ayam hanya sampai airnya mendidih, ketika mendidih buang air rebusannya dan biarkan ayam di dalam panci. Lalu tambahkan 800 ml air untuk kaldu kuah soto, masak kembali dengan api kecil
- Sementara itu haluskan bumbu-bumbu yang harus di haluskan sampai benar-benar halus. Geprek lengkuas dan serai
- Masukkan bumbu soto yang sudah di haluskan ke dalam air kaldu rebusan kuah soto, daun bawang yang di potong kasar lalu aduk dan masak hingga kuah mendidih sampai bumbu meresap ke ayam
- Siapkan bahan-bahan pelengkap soto ayam lamongan
- Untuk sambal soto : rebus cabai merah hingga lembut, angkat lalu giling halus bersama 1 siung bawang putih dan sejumput garam, sisihkan di mangkuk kecil khusus sambal
- Setelah kuah soto mendidih, masukkan 5 lembar daun salam, 4 lembar daun jeruk, 2 sendok makan garam halus dan 2 sendok makan gula pasir. Aduk rata kuah soto, dan koreksi rasa
- Angkat ayam dan sisihkan di wadah yang terpisah, setelah dingin suwir kasar ayam untuk campuran soto ayam lamongan
- Penyajian soto ayam lamongan : Masukkan bihun kedalam mangkuk soto, tambahkan ayam suwir, taoge, kol, kuah soto, irisan tomat, taburkan seledri cincang dan bawang goreng. Sajikan bersama sambal soto, jeruk kunci dan kecap manis sesuai selera. SAJIKAN HANGAT
Nikmatnya Menyantap Soto Ayam Lamongan
Nah, sudah ketahuan bedanya gak ?
Iya Soto Ayam Lamongan yang saya buat kali ini bumbu halusnya tidak di tumis terlebih dahulu, tetapi langsung di masukkan ke dalam kuah kaldu rebusan ayam.
Aslinya bumbunya itu harus di tumis hingga benar-benar harum, tapi terlalu berminyak menurut saya. Kuah kaldu ayam tersebut juga akan sedikit berminyak karena lemak dari ayam itu sendiri.
Hmm,, tetapi hal ini jangan di jadikan perdebatan ya, di sesuaikan dengan selera masing-masing saja karena untuk rasa tetap maknyooss kok hehehe ^_^
Untuk ayam lebih bagus menggunakan ayam kampung yang dagingnya lebih manis, gurih serta sedikit lemaknya. Saya memakai ayam negeri biasa, di karenakan di pasar tradisional di dekat rumah, yang jual ayam kampung sangat sedikit sekali dan hampir tidak ada kalau tidak pesan terlebih dahulu ^_^
Dan juga Soto ayam lamongan saya tidak memakai koya, yaitu kerupuk udang dan bawang putih yang di goreng lalu di haluskan untuk taburan diatas soto ayam lamongan. Dan potongan telur rebus.
Kalau teman-teman mau bisa memakai koya dan ayam kampung untuk soto ayam lamongan, insyaAllah hasilnya pasti lebih endess ^_^ Selamat berkreasi. So, Enjoy Your Cooking Mom :D
Komentar
Posting Komentar