Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2015

Resep Pindang Daging Sayuran ( Vegetables Meat Stew Recipe )

Gambar
Olahan daging dengan sayuran seperti wortel, jagung, daun bawang dan tomat Olahan daging berikut ini tidak memerlukan waktu yang berjam-jam dalam memasaknya karena yang digunakan memang bagian daging yang cepat matang dan lembut. Tetapi jika memang tidak menggunakan bagian yang lembutnya, anda bisa mengolah daging tersebut dengan cara di rendam dengan parutan nanas terlebih dahulu sebelum memasaknya sekitar 1 hingga 2 jam. Ketika ingin dimasak, barulah daging di cuci untuk menghilangkan parutan nanas yang menempel. Dengan begini daging akan lebih cepat empuk ketika di masak. Resep daging berikut hampir mirip dengan sup daging, bedanya terdapat pada bumbu-bumbu yang digunakan. Selain segar yang di dapat dari buah tomat tentunya rendah kolesterol juga karena terdapat sayur-sayuran di dalamnya. Masakan daging yang satu ini tidak kalah lezatnya dengan masakan daging yang lainnya, bahkan saya dan suami cenderung menyukai olahan daging yang seperti ini. Apabila cenderung bosan dengan masakan

Resep Ayam Jahe Kukus Dan Oven ( Ginger Chicken Recipe, Steamed And Oven )

Gambar
Masakan ayam jahe dengan cara di kukus dan di oven. Sebenarnya suami doyan sekali dengan olahan ayam, dimasak dengan cara apapun tetap ayam menjadi favoritnya. Meskipun tidak rewel soal jenis masakannya, tetapi bagi saya sudah menjadi kewajiban agar olahan yang berbahan dasar ayam tidak melulu di goreng karena saya tidak terlalu menyukai olahan dari ayam tetapi lebih kepada seafood atau makanan laut... berbanding terbalik dari suami kan hehehehe :D. Namun tentunya saya juga harus memikirkan segi kesehatannya ya,,, jadi harus di seimbangkan dengan menu sayur-sayuran juga. Masakan ayam jahe berikut ini adalah alternatif untuk memasak ayam selain di goreng, semur, dan opor. Meskipun tetap memakai santan kental di dalam resepnya, tetapi masakan yang satu ini tidak benar-benar berminyak. Santan kentalnya berfungsi untuk melembutkan ayam yang akan di kukus, sedangkan ayam akan mengeluarkan citarasa yang unik ketika di oven. Tetapi karena suami sangat menyukai jenis masakan apa saja yang berk

Resep Sambal Lingkung ( Sambal Lingkung Recipe )

Gambar
Sambal Lingkung, abon ikan khas kota Bangka. Sambal lingkung adalah salah satu lauk khas dari kota Bangka, di sebut lauk karena biasanya sambal lingkung di makan dengan cara di aduk bersama nasi hangat tanpa campuran lauk atau sayuran yang lainnya. Biasanya sering di bawa oleh nenek dan ibu saya sebagai bekal ke "ume" atau ladang ( ketika ibu saya masih kecil dan sering membantu nenek di ladang, beliau bercerita sambal lingkung menjadi lauk makanan sehari-hari ). Dan jangan pula di samakan dengan sambal pada umumnya hanya karena di sebut sambal lingkung, karena sebenarnya sambal lingkung sejenis atau masih satu keluarga dengan abon ikan. Yupz, sambal lingkung adalah abon ikan yang sebenarnya cara membuatnya juga sangatlah sederhana dan tanpa cabe. Karena selain sayuran, cabe merupakan salah satu bahan masakan yang harganya benar-benar mahal di kota Bangka. Jadilah sambal lingkung sebagai lauk utama yang benar-benar praktis dan dapat bertahan lama. Resep yang saya bagikan

Jenis - Jenis Tepung Serta Kegunaannya

Gambar
Yuk mengenal jenis - jenis tepung yang ada di dapur kita. Bermacam hidangan di dapur tentunya tidak dapat lepas dari bahan yang satu ini. Jenis bahan yang berbentuk butiran halus bahkan ada yang sangat halus tergantung proses penggilingannya. Mulai dari aneka kue basah , kue kering bahkan jenis makanan yang lain sebagian besar menggunakan tepung sebagai bahan utamanya. Tepung bisa berasal dari nabati misalnya tepung terigu atau hewani misalnya tepung tulang dan tepung ikan. Meskipun tepung yang berasal dari hewani sangat jarang di gunakan di dalam pembuatan hidangan di rumah dan umumnya tepung yang sering kita gunakan adalah tepung yang berasal dari bahan nabati. Tetapi ada sebagian hidangan menggunakan tepung yang berasal dari hewani terutama agar hidangan tersebut praktis dalam cara membuatnya. Ada baiknya kita mengenal jenis - jenis tepung yang sering kita gunakan di dapur, agar memudahkan kita dalam menciptakan hidangan - hidangan yang beragam tentunya. Saya bagikan informasinya d